Saturday, August 13, 2011

Tips Agar Anak Tidur Tepat Waktu

TEMPO Interaktif, Anak yang dalam masa pertumbuhan membutuhkan tidur yang cukup, terutama pada malam hari. Jam tidur yang konsisten akan membuat Anda lebih mudah menidurkan anak Anda. Berikut saran dari American Academy of Pediatrics:

+ Buat anak Anda tidur di waktu yang sama tiap malam.

+ Sebelum waktu tidur, sebaiknya Anda menjadikannya "waktu yang sunyi". Misalnya, ajak dia membaca membaca buku, atau mendengarkan musik yang menenangkan.

+ Biarkan anak Anda memilih bedcover, seprai, atau bahkan binatang peliharaan anda untuk tidur diranjangnya. Jika anak Anda ingin membawa binatang ke atas ranjangnya, pastikan dulu tidak ada hama dalam tempat tidurnya.

+ Anak Anda harus tidur di kamarnya sendiri.

+ Perhatikan keinginan anak Anda sebelum waktu tidur. Seperti membuka sedikit pintu kamar anak, tidur dalam kondisi terang, atau minum sebelum tidur.

+ Jangan biasakan terlalu sering untuk kembali ke kamar anak Anda, jika anak Anda menangis atau memanggil.

+ Sabarlah jika anak Anda sulit untuk tidur pada malam hari.

HEALTHDAY | IRVAN WIRADINATA

0 comments:

Post a Comment